HUT Polwan 74: Polda Bali Bedah 4 Unit Rumah Dan Bagi Paket Sembako Kepada Lansia

Advertisement

Masukkan script iklan 970x90px


 

HUT Polwan 74: Polda Bali Bedah 4 Unit Rumah Dan Bagi Paket Sembako Kepada Lansia

Kalingga
Selasa, 06 September 2022



hukrimnews.my.id
Bentuk Kepedulian kepada warga Jajaran Polwan Polda Bali memberikan Bantuan untuk masyarakat Dalam rangka memperingati  hari Polwan ke 74, jajaran Polwan Polda Bali melaksanakan kegiatan bantuan bedah rumah yang hari ini Senin (5/9/2022) pukul 10.00 wita telah diresmikan dan diserahkan kepada penerima. 

Di Buleleng, Polwan jajaran Polda Bali memberikan 3 bantuan bedah rumah yang terletak didaerah Desa  Mayong sebanyak 2 Unit dan 1 Unit di daerah Busungbiu dan pembenahan ruang praktek pijat dan perlengkapan pijat pasangan suami istri tuna netra di kecamatan Bangli Kabupaten Bangli.

Untuk diwilayah Desa Mayong bantuan bedah rumah diberikan kepada I Gusti Putu Suastama umur 35 Tahun, dan Gusti Made Suastika, umur 42 Tahun. 

Bantuan bedah rumah yang diberikan Type 21 dengan biaya Rp. 25.000.000.- yang berasal dari Sinergitas antara Polwan Polda Bali, Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Anak Provensi Bali, dan Relawan Bali, selain itu juga terdapat bantuan Meubelair maupun perlengkapan rumah dan daya listrik.

Selain bantuan rumah yang diberikan dalam Hari Polwan ke 74, juga diberikan bantuan sosial berupa sembako dan uang tunai sejumlah Rp.100.000, (seratus ribu rupiah) kepada masyarakat yang tidak mampu dan lansia serta anak anak sekolah.

Pemberian sembako dan uang tunai kepada masyarakat  lansia diberikan kepada 60 orang, kepada masyarakat tidak mampu sebanyak 30 orang, dan diberikan juga kepada anak-anak sekolah berupa  perlengkapan sekolah untuk 112 anak sekolah.
 
Sembako yang diberikan untuk masyarakat lansia dan masyarakat tidak mampu,  berisi dupa, beras 5 kg, mie dan biskuit dan untuk anak anak sekolah diberikan tas gendong dan alat alat tulis serta buku tulis. 

Peresmian rumah diresmikan langsung Kapolda Bali yang diwakili Kabidkieu Polda Bali Kombes Pol Endang Sri Wahyu Utami, S.I.K., yang menyampaikan, pemberian bantaun bedah rumah dan pemberian sembako dilaksanakan dalam hari Polwan ke 74, semoga bantuan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat penerima, selain itu juga adanya pemberian sembako kepada lansia dan masyarakat tidak mampu, serta alat-alat sekolah kepada anak-anak sekolah dasar, ucapnya.

"Berharap agar kegiatan kemanusiaan ini dapat dilaksanakan secara rutin dan berkesinambungan sebagai bentuk kehadiran Polri ditengah tengah masyarakat", imbuhnya.

Disisi lain masyarakat penerima bantuan rumah menyampaikan ucapan terimakasih kepada Polri atas bantuan rumahnya.

"Sukseme  Polisi, mangkin tiang punya rumah atas bantuan yang diberikan", ucapnya.

Begiti juga para lansia yang diwakili Luh Suci, umur 80 Tahun, dan anak anak sekolah yang mendapatkan bantuan sembako mengucapkan terimakasih atas bantuan yang diberikannya dalam rangka hari Polwan.

"Sukseme ping banget Pak Polisi atas bantuan sembakonya, Sukseme , Dinas Sosial dan Yayasan Relawan Bali atas tas dan alat-alat tulisanya”, ucap anak anak sekolah. (Red)